Informasi Viral Masa Kini

Berita paling update seputar indonesia masa kini yang di kemas secara modern

Di putaran kedua persib bandung kembali wacanakan stadion SIJALAK HARUPAT

Di putaran kedua persib bandung kembali wacanakan stadion SIJALAK HARUPAT

Persib Bandung memiliki rencana untuk kembali ke Stadion Si Jalak Harupat (SJH) pada putaran kedua Liga 1 Indonesia. Hal itu jadi salah satu pembahasan khusus yang dibicarakan di jajaran manajemen serta Panitia Pelaksana (Panpel) pertandingan kandang Persib.

Menurut manajer Persib, Umuh Muchtar, kembalinya Persib ke SJH adalah sebuah keharusan, mengingat selama ini stadion yang digunakan Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) sering didapati keluhan perihal keamanan. Persib sendiri telah tuntas melaksanakan 8 pertandingan kandang Liga 1 paruh pertama dengan 4 kemenangan dan 4 kali hasil seri.

“Putaran kedua diusahakan di Jalak (Harupat). Keputusannya nanti dibicarakan (di tingkat manajemen) karena harus,” kata Umuh Muchtar pada Senin (24/7/2017) kemarin.

Sudah banyak Bobotoh yang menjadi korban kehilangan kendaraan roda dua sejak bergulirnya laga kandang perdana melawan Arema FC, sampai laga kandang terakhir melawan Persija Jakarta. Pilihan pindah kandang ke SJH sebuah situasi yang harus diusahakan pihak Persib.

“Karena motor ada yang hilang sudah berapa, apalagi ada musibah seperti ini (pengeroyokan Bobotoh), itu karena di GBLA terlalu banyak masalah terutama faktor keamanan,” imbuh Umuh.

Ia juga merasa warga pribumi GBLA di kawasan Gede Bage seperti tak bersahabat kala Persib melaksanakan laga di wilayahnya. Seperti meminta jumlah presentase tiket gratis dan pungutan liar dengan mematok tarif parkir yang tinggi.

“Apalagi orang daerah sendiri, kalau di Jalak itu mendukung (Persib bermain di SJH) di sana aman tidak pernah ada kejadian,” katanya.

Wacana stadion si jalak harupat di putaran kedua

sumber: simamaung.com/persib-wacanakan-kembali-ke-si-jalak-harupat-di-putaran-dua/
Share this article :
+
Previous
This is the oldest page